Contoh Koperasi Sukses di Indonesia

Koperasi Gapoktan Tani Sehat
Koperasi secara umum adalah badan usaha yang bergerak di bidang sosial, dengan beranggotakan orang – orang yang memiliki tujuan yang sama, memiliki azas kekeluargaan, dan peduli dengan perekonomian Indonesia. Koperasi berkembang dengan baik di Indonesia dari lingkup yang kecil hingga lingkup yang besar. Menurut pasal 33 ayat 1 UUD 1945, koperasi merupakan guru perekonomian nasional, karena gerakan usaha ini sesuai dengan kepribadian rakyat Indonesia yang bermental positif. Keanggotaan Koperasi Indonesia bersifat sukarela dan didasarkan atas kepentingan bersama sebagai pelaku ekonomi. Dalam usahanya, koperasi akan lebih menekankan pada pelayanan terhadap kepentingan anggota, baik sebagai produsen maupun konsumen. Kegiatan koperasi akan lebih banyak dilakukan kepada anggota dibandingkan dengan pihak luar. Oleh karena itu, anggota dalam koperasi, bertindak sebagai pemilik sekaligus pelanggan (SAK,1996).
Koperasi Gapoktan Tani Sehat  (Badan Hukum No. 188.4/347/BH/2010) adalah organisasi ekonomi rakyat yang bergerak di bidang sosial dan beranggotakan para petani yang memiliki tujuan yang sama, memiliki azas kekeluargaan menuju tercipta kesejahteraan dan keberkahan petani. Koperasi Gapoktan Tani Sehat Brebes tidak terlepas dari peran program pemberdayaan petani sehat yang telah dilakukan oleh Pertanian Sehat Indonesia unit jejaring CE Dompet Dhuafa. Program pemberdayaan petani sehat untuk daerah Brebes produk bawang merah diawali pada tahun 2007 melalui proses Survey kelayakan Wilayah (SKW), sosialisasi program, dan pembentukan kelompok serta pendampingan petani. Sebelum tahun 2006 telah dimulai kerjasama penelitian dengan Kementerian Lingkungan Hidup RI untuk konservasi lahan pertanian dengan pelaksana Pertanian Sehat Indonesia. Melalui sumber daya manusia petani, kelembagaan, pembiayaan dan penguatan teknologi pertanian yang tepat guna membentuk jaringan kerja petani, peran koperasi gapoktan, kelompok dan mitra petani terus dikembangkan.
Setelah melalui proses pendampingan selama kurang lebih tiga tahun, maka keberadaan program didirikan pada tahun 2010 dalam bentuk badan usaha koperasi dan dikelola oleh para pengurus gapoktan. Dengan dukungan berbagai pihak Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Brebes serta badan usaha lain, Koperasi Gapoktan Tani Sehat melanjutkan dan mengembangkan program pertanian dan pemberdayaan masyarakat menuju kehidupan yang lebih baik dalam sektor pertanian  bawang merah. Jumlah Anggota Koperasi Gapoktan Tani Sehat adalah 236 Petani dengan mengelola dana sebesar Rp. 434.199.000.
Kerjasama yang dapat dilakukan Koperasi Tani Sehat dengan pihak luar baik swasta maupun pemerintah adalah program pengembangan pertanian yang berkaitan dengan pelatihan, aplikasi teknologi pertanian sehat tepat guna terutama untuk bidang pertanian bawang merah maupun investasi usaha bidang pertanian lainnya. Program pertanian, Koperasi Gapoktan Tani Sehat didukung penuh oleh Pertanian Sehat Indonesia (PSI) sebagai mitra bidang pertanian. Demikian juga dalam bidang sosial, koperasi Tani Sehat siap menjadi penyalur bantuan sosial dan ekonomi untuk pemberdayaan masyarakat kurang mampu dalam lingkup komunitas petani.

Anonim. 2017. Contoh – contoh Koperasi di Indonesia http://www.bimbingan.org/contoh-contoh-koperasi-di-indonesia.htm Diunduh tanggal 19 Desember 2017

Anonim. 2015. Koperasi Gapoktan “Tani Sehat” Kedungbokor Brebes https://pertaniansehat.com/program-pemberdayaan/pemberdayaan-petani-sehat/binaan/koperasi-gapoktan-tani-sehat-kedungbokor-brebes Diunduh tanggal 19 Desember 2017

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ibu Pergi ke Pasar

Tugas 2 (Bauran Pemasaran)